belajar moodle dan permasalahan instalasinya

Diposting oleh ndesain.web.id on

sample moodle
MOODLE (singkatan dari Modular Object-Oriented Dynamic Learning Environment) adalah paket perangkat lunak yang diproduksi untuk kegiatan belajar berbasis internet dan situs yang menggunakan prinsip social constructionist pedagogy. MOODLE merupakan salah satu aplikasi dari konsep dan mekanisme belajar mengajar yang memanfaatkan teknologi informasi, yang dikenal dengan konsep e-learning. MOODLE dapat digunakan secara bebas sebagai produk sumber terbuka (open source) di bawah lisensi GNU.

Social constructionist pedagogy

Berdasarkan social constructionist pedagogy, cara terbaik untuk belajar adalah dari sudut pandang murid itu sendiri. Model pengajaran berorientasi objek (murid) ini berbeda dengan sistem pengajaran tradisional yang biasanya memberikan informasi atau materi yang dianggap perlu oleh pengajar untuk diberikan kepada murid. Tugas pengajar akan berubah dari sumber informasi menjadi orang yang memberikan pengaruh (influencer) dan menjadi contoh dari budaya kelas. Peran pengajar dalam sistem MOODLE ini antara lain: berhubungan dengan murid-murid secara perorangan untuk memahami kebutuhan belajar mereka dan memoderatori diskusi serta aktivitas yang mengarahkan murid untuk mencapai tujuan belajar dari kelas tersebut.

Komunitas MOODLE

Komunitas MOODLE sangat besar dan beragam yang terdiri dari lebih dari 200.000 pengguna yang sudah terdaftar dalam situs MOODLE. Total bahasa yang digunakan dalam berkomunikasi lebih dari 70 bahasa di 195 negara. Diskusi utama untuk internasional menggunakan bahasa Inggris, namun terdapat beragam kelompok yang mendiskusikan beragam topik dalam bahasa yang beragam (selain Bahasa Inggris).

Fasilitas MOODLE

MOODLE menyediakan paket perangkat lunak yang lengkap (MOODLE + Apache + MySQL + PHP) yang dapat di download di : Download MOODL
sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Moodle
MASALAH INSTALASI PADA MOODLE
Solusi Masalah Blank Page Pada Instalasi Moodle
moodle.jpgSelama ini saya tidak pernah mengalami masalah pada instalasi LMS Moodle baik di Windows maupun di Linux. Agak kaget ketika nyoba pakai XAMPP dan kena masalah di instalasi Moodle. Jadi ketika proses instalasi masuk ke bagian pengisian form untuk database (database name, username, password, dsb), setelah kita klik tombol next, halaman menjadi kosong (blank page) tanpa pesan error apapun. Masalah ini ternyata muncul di beberapa versi Moodle, baik yang 1.8.x, 1.9.x ataupun 2.x. Mungkin ada yang pernah mengalami masalah yang sama dengan saya? Berikut ini cara mengatasinya.
  1. Edit file install.php yang ada dalam folder utama Moodle anda. Cari baris pernyataan di bawah:
    } else if (($fh = @fopen($INSTALL['wwwrootform'].’/’.$INSTALL['admindirname'].’/environment.xml’, ‘r’)) !== false) {
  2. Ganti baris tersebut dengan pernyataan di bawah:
    } else if (($fh = @fopen(“‘”.$INSTALL['wwwrootform'].”/”.$INSTALL['admindirname'].”/environment.xml’”, ‘r’)) !== false) {
Mudah-mudahan dengan penggantian ini, instalasi moodle bisa berjalan lancar. Masalahnya ternyata ada di kompatibilitas penulisan argumen string pada fungsi fopen() di PHP. Silakan dicoba.
Sumber: http://moodle.org/mod/forum/discuss.php?d=65786
sumber : http://romisatriawahono.net/2007/11/19/solusi-masalah-blank-page-pada-instalasi-moodle/